kacang goreng bawang


salah satu cemilan di rumah kesukaan seluruh keluarga 
kacang goreng bawang, selain bagus buat jantung
satu genggam kacang dan segelas kopi sudah bisa
bikin kenyang, saya bagi resep dan cara
bikin kacang goreng sederhana ala saya Bunda.

Kacang goreng bawang.

1 kg kacang tanah cuci bersih
Kemudian sangrai sampai air di kacang susut jika sudah tidak ada kadar airnya akan terasa ringan saat di aduk, kemudian tuang minyak goreng 1 gelas, aduk perlahan dengan api sedang saja kemudian masukkan garam 1/2 sendok teh, jika suka boleh di tambah kaldu ayam 1/2 bungkus, aduk perlahan sampai tidak terdengar bunyi letupan dari kacang, sambil di cobain bunda, jika sudah terasa renyah matikan api dan angkat, jangan menunggu kulit berwarna gelap nanti jadi gosong, kacaang akan tetap berproses matang sampai dingin Bunda. 

Bawang goreng
8  siung bawang putih cuci dan iris tipis
beri sejumput garam aduk lalu goreng
bersama 3 lembar daun jeruk, sampai
bewarna coklat angkat dan masukan
satu wadah dengan kacang goreng..

Salam kasih semoga kita semua selalu berbahagia 💕

srikaya



Srikaya

Kalau ngomongin srikaya itu banyaak banget versi nya ya bun.. Tapi kalau di daerah Gresik si kota kelahiran, srikaya itu kayak di foto ini. Mungkin di daerah lain disebut setup roti atau lainnya. Yang jelas ini gurih, manis, legit lah pokoknya
Srikaya ala Gresik

1 pak  roti tawar potong dadu
 1,5 liter Santan dari Satu butir kelapa tua (boleh diganti kara, disesuaikan saja)
 3 ons gula merah (lebih banyak lebih gurih) 
1/4 kg Gula pasir (atau sesuai selera)
1/2 sdt garam

2 butir telur
Pisang raja
Pandan

( banyak yang tanya Santan perlu dimatang kan dulu atau tidak, jawabnya terserah bunda. Kalau saya beli Santan langsung saya eksekusi jadi tidak perlu di rebus. Kalau beli Santan pagi tapi masak sore, lebih baik direbus supaya tidak asam) 😊😊
Cara
Campur Santan, gula merah, gula pasir, garam dan telur

Masukkan potongan pisang, pandan, dan roti berseling lalu siram dengan adonan kuah santan
Lebih banyak adonan kuah lebih enak

Lalu dikukus 15 menit (saat dikukus biasanya adonan mengembang, tapi setelah didinginkan adonan Akan turun lagi dan hasilnya cantik) 

Srikaya siap. Di santap hangat atau dingin di kulkas

Dangyuen

#RESEPLANGSUNGENAK

Di Taiwan lagi ada sembayangan Dangyuen. Karena masuk musim dingin. Konon katanya kalau makan dangyuen bisa menambah umur.. saya sudah 6 tahun di sini tidak pernah di ajarin masakan china jadi harus pinter-pinter kita karena saya jaga nenek dan tidak satu rumah dengan majikan. 
Ini versi saya


DANGYUEN

Adonan bulat2 itu terbuat dari tepung ketan kaya buat klepon tapi ini tidak ada isinya 
6 sendok makan tepung ketan
Air secukupnya sampai bisa di buat bulat2
Garam 
Rebus air kalau sudah mendidih masukan adonan yang sudah di bulat bulat . Kalau sudah mengapung angkat

Bahan isi/ kuah

3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
Udang kering 
Jamur kering
Irisan daging sapi 
Air untuk kuah
Sayur sawi
Daun bawang 
Seledri 
Garam
Penyedap ( boleh tidak menggunakan)
Bawang goreng

Cara membuat
Bawang merah dan putih di potong tipis. Goreng kalau sudah layu masukan ebi. Jamur kering, daging sapi di potong tipis semua di tumis sampai layu/ wangi. Kalau sudah masukan air. Tunggu sampai mendidih masukan garam. Penyedap jangan lupa di icip rasa menurut selera masing-masing terus masukan sayuran. Kalau sudah layu sayurnya masukan adonan bulat tadi. Terus angkat taruh mangkok. Di taburi daun bawang. Seledri dan bawang goreng.

NB yang suka pedas boleh di kasih sambal, cocok musim dingin

Melintasi Dualitas

Kita hidup dalam dualitas ada hitam ada putih, ada siang ada malam, ada sakit ada sehat. Lalu bagaimana kita menyingkapi dualitas ini,  ketika kita ada di posisi dualitas ini???? 
Kita ambil contoh:
Simplenya begini, sama seperti kita makan kita nikmati makanannya,enaknya dan kenyangnya di rasakan,dlsb..!

nah ketika sakit perut mau buang air, hampir semua orang berasumsi bahwa buang air adalah hal kotor dan menjijikkan, kita maunya cepet2, jarang kita nikmati dan syukuri, padahal kalau tidak buang akan jadi sumber penyakit..!

begitu juga dengan bahagia dan sedih, siang dn malam, berani dan takut, sakit dan sehat dlsb, semua itu demi baiknya kelangsungan hidup kita dan demi keseimbangan alam semesta

intinya dualitas itu tujuannya agar keseimbangan dan kestabilan kehidupan tetap berjalan dengan baik dan sehat..!

nikmati dan syukuri setiap moment dalam hidup anda..!

prinsip prinsip ini yang akan merubah hidup anda

 Seorang individu dapat meraih “kotak kehidupan”, empat sudut yang terdiri dari Kesehatan, Kekayaan, Cinta dan ekspresi Diri Sempurna, hanya bila mereka mau membiasakan diri mereka dengan prinsip-prinsip  yang tidak berubah yang mengatur kehidupan. Ia meyakini  bahwa kesejahteraan total ini adalah “hak suci” kita.
Beberapa prinsip di buku ini adalah sebagai berikut :
Rancangan Ilahi
Pernahkah kita mendapat kilasan penuh inspirasi berkelebat di pikiran kita, sebuah gambaran tentang apa yang bisa kita dapatkan atau sosok diri yang bisa kita capai? Kita menerima sebuah potret “rancangan ilahi” kita dari alam semesta, menunjukkan pada kita bahwa gambar ini sebenarnya  ada di dalam diri kita. Plato menyebutnya “pola sempurna”, sebuah tempat yang harus kita isi dan tidak ada orang lain yang bisa melakukannya.
Jangan seperti kebanyakan orang, mengejar hal-hal yang sama sekali tidak ada hubungannya dengan diri kita yang sesungguhnya dan hanya membuat kita merasa tidak puas bila kita meraihnya. Mintalah sebuah tanda atau pesan untuk mengetahui rancangan ilahi kita, maka rancangan itu akan terungkap. Jangan takut rancangan itu tidak sesuai dengan keinginan kita, rancangan itu kemungkinan besar akan memenuhi kerinduan kita yang terbesar.
Hak Ilahi dan seleksi
Kita sebaiknya meminta sesuatu bila sesuatu itu adalah “hak ilahi”. Seorang wanita tergila-gila pada seorang pria yang menurut pandangan orang lain tidak memperlakukan wanita itu dengan baik. Penulis meminta wanita itu untuk mengucapkan berulang kali pada dirinya : “Bila pria itu memang dipilih untuk saya, ia akan menjadi milik saya. Bila tidak, saya tidak akan menginginkannya.” Bisa dipastikan, wanita itu jatuh cinta pada pria lain yang sesuai dengan sosok idealnya dan melupakan pria yang pertama.
Seorang wanita lain memiliki keinginan yang kuat untuk tinggal dan memiliki rumah milik seorang kenalan. Ia berhasil menikahi pria tersebut namun tidak berapa lama si pria tersebut meninggal dan wanita ini pindah ke rumah pria itu hanya untuk melihat suaminya meninggal dan sekarang rumah itu menjadi beban baginya karena pemeliharaannya yang sukar dan mahal. Ini adalah efek karma sebuah keinginan yang sebelumnya tidak dipersembahkan pada Tuhan atau kecerdasan tak terbatas. Adalah baik apabila kita memiliki hasrat, tetapi akan lebih baik lagi bila kita mencari tahu apakah sesuatu itu memang “hak ilahi” kita. Karena saat sesuatu itu diterima, kita akan tahu tanpa ragu-ragu bahwa sesuatu itu memang milik kita.
Tanpa perlawanan
Memainkan permainan hidup dengan sukses berarti mengikuti apa yang mungkin, dan tidak melawan sesuatu yang tidak kita sukai. Buku ini terdiri dari pandangan yang dapat kita kenali secara intuitif :
Selama seorang manusia melawan sebuah situasi, situasi itu akan terus bersamanya. Bila ia lari menjauh darinya, situasi itu akan mengejarnya.
Perubahan sederhana dari cara pandang hidup yang berjuang dan bertempur untuk mencapai kemenangan ke sebuah keyakinan sederhana akan hasil yang baik yang akan mengubah hidup kita.
Kita akan mendapatkan apapun yang kita inginkan, dan mungkin dengan sangat cepat, bila kita tidak meragukannya. Kita juga bisa “berharap tanpa rasa cemas”, karena tahu bahwa harapan kita sedang dipenuhi. Rasa takut adalah “dosa” dan menentang alam; karena keyakinan adalah sesuatu yang nyata, solid dan merupakan sesuatu yang dibutuhkan kecerdasan tak terbatas atau Tuhan dari kita untuk mewujudkan harapan-harapan kita. Keyakinan adalah sesuatu yang menghubungkan kita dengan alam semesta: Keyakinan memperbesar jejak kaki kosmik kita, sedangkan rasa takut hanya akan menciutkan diri kita.
Teruslah menyampaikan niat baik dan memberkati mereka yang dekat dengan kita, rekan kerja kita, bahkan negara kita. Ini tidak hanya memberikan perasaan damai yang besar pada kita, tetapi kita akan merasakan diri kita “dilindungi” dari kejahatan dan kemurkaan.
Keyakinan mengatasi rasa takut
“Letakkan bebanmu di atas Tuhan.” Alkitab seringkali mengatakan bahwa perjuangan bukan urusan manusia melainkan Tuhan. Yang harus kita lakukan adalah “diam” dan membiarkan Tuhan, atau pikiran super sadar di dalam, melaksanakan tugasnya. Ini serupa dengan karya Tao Te Ching, yang menyarankan agar kita selaras dengan tao (atau Tuhan, atau kecerdasan universal) , kita tidak perlu cemas atau takut. Dalam keheningan kita bisa melihat apa yang harus diselesaikan, bila ada.
Dalam dunia penulis, “Manusia dikatakan melanggar hukum alam bila ia memikul sebuah beban.” Adalah salah bila merasa resah dan putus asa, karena artinya hidup dalam realitas yang salah dan dapat menarik bencana dan penyakit. Begitu kita dapat membuang beban, kita tiba-tiba bisa melihat lagi dengan jernih. Kita diingatkan untuk hidup dengan keyakinan, bukan ketakutan.
Cinta sejati
Seorang wanita mendatangi penulis dengan putus asa karena pria yang ia cintai meninggalkannya demi wanita lain, dan mengatakan bahwa pria itu tidak berniat untuk menikahinya. Wanita itu tidak suka ketika penulis berkata, “Anda tidak mencintai pria ini, Anda membencinya. Sempurnakan diri Anda bagi pria ini, berikan padanya cinta yang tidak egois, dan berkati dimanapun ia berada.” Wanita itu pergi dan tidak ada yang berubah, tetapi suatu hari ia mulai memikirkan pria itu dengan perasaan cinta yang lebih besar. Pria itu seorang kapten dan wanita itu selalu memanggilnya  “Kap”. Ia mulai berkata, “Tuhan memberkati Kap di mana pun ia berada.” Beberapa waktu kemudian sepucuk surat datang ke meja penulis: saat itu penderitaan sang wanita telah lenyap, sang pria sudah kembali. Mereka kemudian menikah dengan bahagia.
Wanita itu mempelajari cinta tanpa syarat, sebuah sikap yang harus kita kuasai bila ingin sukses dalam permainan kehidupan.
Kekuatan kata-kata
Siapa saja yang tidak mengenal kekuatan kata-kata, kata penulis, berarti “ketinggalan zaman” . Kita bercakap-cakap dengan diri kita sendiri tanpa menyadari efeknya , baik ataupun buruk, pada cara kita mewujudkan  hidup kita. Apapun yang kita ucapkan pada diri kita, kata-kata itu akan jatuh ke dalam sebuah bagian kosong pikiran bawah sadar kita sebagai “fakta”, karenanya kita harus benar-benar memperhatikan kata-kata internal dan eksternal yang kita ucapkan.
Penulis seringkali memberikan afirmasi khusus kepada orang untuk situasi khusus mereka yang harus mereka ulangi sampai “kebaikan” mereka memanifestasikan dirinya sendiri.
Tuhan adalah sumber
Penulis seringkali mengingatkan kepada orang-orang yang datang padanya dengan membawa persoalan kehidupan dengan kata- kata “Tuhan adalah Sumber”, dan meminta mereka berhenti merasa cemas dan resah.
Ia membuat afirmasi bagi mereka : “Jiwa tidak pernah terlalu terlambat. Saya berterima kasih karena saya mendapatkan jalan tepat pada waktunya”.
Meski demikian, mengatakan hal yang tepat dan memiliki keyakinan saja tidaklah cukup: kita perlu menunjukkan pada pikiran bawah sadar kita bahwa kita sungguh-sungguh mengharapkannya. “Manusia harus bersiap untuk sesuatu yang ia minta, meski tidak terlihat tanda-tanda sedikitpun.” Membuka rekening di bank, membeli perabot, bersiap menghadapi hujan walau tidak mendung, bersikap “bila” membuka jalan bagi momen yang kita butuhkan. Mengetahui bahwa “perasaan kaya mendahului manifestasinya” akan meyakinkan kita bahwa Tuhan adalah sumber hidup kita.